Bali United FC perlahan mulai merangsek ke papan atas klasemen BRI Liga 1 2022/2023. Tiga kemenangan beruntun berhasil membuat Serdadu Tridatu kini nangkring di peringkat ke-4 dengan torehan 15 poin.
Pada pertandingan pekan ke-8 nanti, Bali United mengusung misi menjaga persaingan di papan atas. Apalagi saat ini mereka hanya berjarak tiga poin dengan pemuncak klasemen.
Oleh sebab itu, tiga poin sangat dibutuhkan saat akan berhadapan dengan Persebaya Surabaya di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya. Laga ini disiarkan secara live di Indosiar pada Jumat (2/9) pukul 16.00 WIB.
Pelatih Bali United Stefano Cugurra mengakui bahwa jarak antara tim papan atas cukup berdekatan. Persija Jakarta yang berada di posisi keenam hanya berjarak empat poin dengan Borneo FC Samarinda di pucuk klasemen.
Itu berarti, terpeleset sedikit saja akan segera mengubah susunan tim papan atas. Dia enggan kehilangan kesempatan persaingan tersebut.
"Kita tahu sekarang ada enam tim yang posisi paling atas. Semua poinnya dekat. Tapi kita tahu juga masih banyak pertandingan yang banyak poin," ujar pelatih yang akrab disapa Teco.
Sementara itu, Persebaya juga perlahan mulai mendekat. Dalam dua pertandingan terakhir, tim berjuluk Bajul Ijo sudah meraup enam poin. Tambahan poin itu kini menempatkan Persebaya di peringkat ke-8 dengan sepuluh poin.
Dengan kata lain, Persebaya juga dalam tren bagus untuk membuat misi Bali United gagal. Apalagi skuat asuhan Aji Santoso itu akan bermain di kandang sendiri yang akan dipadati ribuan pendukung setia mereka.
Stefano Cugurra berharap pertandingan nanti akan berpihak pada timnya. Mengingat pada musim lalu, Bali United dua kali kalah dari Persebaya di tangan pelatih yang sama.
"Target sudah saya beritahu ke pemain. Kami biasa tidak mau ungkap ke wartawan atau suporter. Semoga hasil baik hadir untuk tim," tutupnya.