Roster WORLD serius akan tampil di Piala Presiden Esports 2022, Bagi kalian pastinya sudah tidak asing lagi mendengar julukan WORLD.
Julukan WORLD adalah julukan yang terbentuk dari inisialpara pemain EVOS Legends sebelumnya. Seperti Wann, Oura, REKT, Luminaire, dan Donkey.
Lima pemain tersebut jga berhasil membawa EVOS Legends menjadi juara dunia pertama Mobile Legends di tahun 2019.
Di beberapa hari terakhir mungkin dari kalian juga sudah mendengar rumor mengenai WORLD akan tampil di Piala Presiden Esports 2022.
Baca Juga: Jadwal MPL ID S10 1 Oktober 2022, EVOS Legends VS RRQ Hoshi
Kabar ini sendiri muncul langsung dari para membernya dalam sebuah perbincangan di discord. Hal ini pun menjadi sebuah kejutan dari mereka setelah tida aktif di scene profesional Mobile Legends.
Salah satu mantan player EVOS Legends yaitu Luminaire juga mengindikasi bahwa rumor mengenai WORLD akan tampil di Piala Presiden Esports 2022 itu bkanlah sebatas candaan saja.
Lantas jika ini benar terjadi mungkin dari kita sudah bertanya-tanya mereka ini akan masuk dari kualifikasi mana.
Untuk menjawab itu kemungkinan mereka ini akan masuk dari babak kualifikasi terbuka.
Baca Juga: Klasemen MPL ID S10 Week 8, 1 Oktober 2022
Karena seperti yang kita tahu, kualifikasi terbuka ini terbuka untuk semua tim mau itu tim amatir ataupun tim profesional seperti MDL dan juga MPL.
Dan nantinya pun dari babak kualifikasi terbuka ini akan ada dua tim untuk masuk ke babak grup state.
Dari instagram Piala Presiden Esports 2022 mereka sudah memberikan jadwal lengkap untuk semua kualifikasi gamenya.
Untuk Mobile Legends sendiri kita juga bisa melihat kualifikasi wilayah barat dan timur akan berlangsung di tanggal 29 September sampai 2 Oktober.
Artikel Terkait
Penjelasan Dan Perbedaan Item Roam Mobile Legends Serta Hero Yang Cocok Untuk Menggunakannya
Penjelasan Lengkap Dan Fungsi Item Immortality Mobile Legends
Fungsi Item War Axe Item Paling Efektif Untuk Fighter Dan Assassin