Di atas ring, kata Tyson Fury, Oleksandr Usyk akan lari-lari seperti berandal cilik.
TYSON Fury (33-0-1, 24 KO), juara kelas berat WBC, yakin postur tubuh ikut menentukan dalam sebuah pertarungan tinju sekaligus akan jadi bumbu cerita menarik jika ia berjumpa dengan Oleksandr Usyk (20-0-0, 13 KO), juara WBA/IBF/WBO, Maret 2023.
Tyson Fury memiliki tinggi 206cm sementara Oleksandr Usyk 191cm. Dalam timbang badan jelang duel lawan Derek Chisora, Desember 2022, bobot Fury 121,6kg, sementara jelang rematch dengan Anthony Joshua, Agustus 2022, bobot Usyk 100,4kg.
So, secara fisik, Fury unggul segalanya.
“Ini pertarungan yang ia inginkan, begitu katanya. Sekali lagi kita mempertaruhkan semuanya dan kita lihat nanti siapa yang menang,” ujar Fury, dikuti The Ring dari Telegraph.
“Saya kira dia takkan cukup besar dan kuat untuk menahan pukulan. Secara alamiah ia lebih ringan. Ketika kami sama-sama di amatir, ia di kelas menengah dan saya berat super.”
“Tapi, ini tantangan. Saya kira nanti ia akan lari-lari seperti berandal kecil. Saya akan memburunya dan begitu kena, ia akan hancur.”
Menurut Frank Warren, promotor Tyson Fury, perkembangan negosiasi kedua pihak berjalan positif.
“Ada keinginan besar untuk mewujudkan duel ini,” kata Warren, bos Queensberry Boxing, kepada iFL TV. “Ini soal di mana dan berapa.”
Mengenai tempat, ada tawaran besar dari Timur Tengah, namun duel sepertinya akan digelar di Inggris.
“Tanggal kemungkinan Maret,” lanjut Warren. “Awal Maret. Lokasinya belum dipastikan.”
“Yang terpenting soal kesepakatan pertarungan dulu. Setelah itu beres, baru kami tetapkan tempatnya. Tapi, kemungkinannya di Wembley,” tegas Warren.***
Artikel Terkait
Martin Bakole Siap Jadi Juara Dunia, Daniel Dubois pun Siap Dilahap
Gervonta Davis Keluar dari Penjara, Kepastian Duel Lawan Garcia Belum Jelas
Tak Mau Kariernya Didikte Orang, Dmitry Bivol Sindir Canelo Alvarez, Begini Katanya
Ini List Duel-duel Keren di Capital One Arena, 7 Januari 2023 – Gervonta Davis Vs Hector Garcia
Errol Spence Jr Naik Ring Lagi April 2023, Ini Kemungkinan Lawannya