Lama bertopang dagu, Errol Spence Jr sebut bakal naik ring April 2023
ERROL Spence Jr (28-0-0, 22 KO), 32 tahun, juara kelas welter WBA/IBF/WBC, gagal bernegosiasi dengan Terence Crawford, juara kelas welter WBO. Dengan demikian, setelah pertarungan April 2022 dengan Yordenis Ugas, praktis Spence Jr cuma ongkang-ongkang kaki.
Terence Crawford sendiri, setelah gagal bernegosiasi dengan Spence Jr, bertarung dengan David Avanesyan, 10 Desember 2022. Dari pertarungan yang berakhir 6 ronde itu, Crawford dikabarkan mengantongi 10 juta dolar AS.
Belum begitu jelas dengan siapa Spence Jr akan bertarung pada April nanti. Namun, setidaknya ada dua nama yang mungkin jadi lawannya, Keith Thurman dan Jaron Ennis.
Keith Thurman (30-1-0, 22 KO) terakhir naik ring Februari 2022, menang angka atas Mario Barrios. Setelah itu, ia pun cuma bisa selonjoran tanpa jadwal pertarungan.
Sementara Jaron Ennis (29-0-1 [NC], 27 KO), terakhir naik ring Mei 2022, menang KO ronde 2 atas Custio Clayton. Untuk tahun 2023, ia punya Jadwal duel lawan Karen Chukhadzhian, 7 Januari, di Washington –undercard Gervonta Davis vs Hector Luis Garcia.
Ennis yang baru berusia 25 tahun, diprediksi akan jadi bintang baru di kelas welter sekaligus ancaman bagi Errol Spence Jr dan Terence Crawford. Sebaliknya, Thurman, 34 tahun, sudah mulai memasuki usia senja meski masih menyimpan banyak senjata dan salah satu petinju elite di kelas welter. Thurman baru 1 kali kalah, yaitu dari Manny Pacquiao pada Juli 2019.
So, siapakah pada akhirnya yang akan dipilih tim Spence Jr?***
Artikel Terkait
Ini Tanggal Duel Rey Vargas Vs O’Shaque Foster untuk Perebutan Gelar Lowong Bulu Super WBC
Martin Bakole Siap Jadi Juara Dunia, Daniel Dubois pun Siap Dilahap
Gervonta Davis Keluar dari Penjara, Kepastian Duel Lawan Garcia Belum Jelas
Tak Mau Kariernya Didikte Orang, Dmitry Bivol Sindir Canelo Alvarez, Begini Katanya
Ini List Duel-duel Keren di Capital One Arena, 7 Januari 2023 – Gervonta Davis Vs Hector Garcia