Oscar De La Hoya Ancang-ancang Mau Jual Goden Boy Promotions, Apa Alasannya?

- Rabu, 8 Juni 2022 | 17:09 WIB
Oscar De La Hoya dan anak kesayangan Ryan Garcia.
Oscar De La Hoya dan anak kesayangan Ryan Garcia.


SELASA 7 Juni 2022, tur promosi pertarungan Ryan Garcia melawan Javier Fortuna pada 16 Juli 2022 resmi digelar.

Javier Fortuna sendiri tak hadir dalam konferensi pers perdana itu. Ia memilih fokus latihan di Puerto Rico dan menjawab sejumlah pertanyaan secara virtual.

Oscar De La Hoya, bos yang punya hajat bersama Golden Boy Promotions, juga tak hadir.

Meskipun di Star Plaza di Crypto.com, Los Angeles, berdiri patung dirinya setinggi 7 kaki, Oscar malah berada di kantornya di pusat kota Los Angeles, untuk urusan tetek-bengek dengan media.

Crypto.com yang sebelumnya bernama The Forum, akan jadi tempat pertarungan Ryan Garcia vs Javier Fortuna.

Dalam sebuah wawancara khusus, Oscar mulai mengampanyekan penjualan perusahaan kepromotoran Golden Boy Promotions yang ia dirikan pada 2002.

"Saya mendirikan perusahaan miliaran dolar [AS]," kata Oscar kepada ESPN. “Saya tidak sabar untuk menyingkirkannya [menjualnya]. Dan yang terpenting, saya tidak sabar menjadi petinju dan promotor pertama yang dilantik menjadi Hall of Fame. Ini adalah tujuan saya."

“Kita duduk di tambang emas. Ketika saya siap untuk berhenti, saatnya akan tiba. Tetapi sementara itu, itulah alasan saya ingin membuat pertarungan besar ini [Ryan Garcia vs Gervonta Davis] terjadi. Ini penting. Sangat penting untuk olahraga. Ini penting untuk perusahaan saya. Ini penting, yang paling penting, untuk penggemar."

Pertarungan besar yang dimaksudkan Oscar, 49 tahun, memang duel antara Ryan Garcia dan Gervonta Davis, yang diusulkannya pada November.

“Saya siap memberikan Tank Davis [bayaran] multijutaan dolar AS,” tambah Oscar. “Saya sepenuhnya percaya duel itu harus terjadi. Ini pertarungan yang akan melahirkan megabintang.”

Taruhannya, DAZN harus berkolaborasi dengan Showtime untuk menggelar duel itu. Juga bersatunya Mayweather Promotions dan Golden Boy Promotions. Itu jika Gervonta Davis belum berpisah dengan Mayweather Promotions. Jika sudah pisah, realisasi pertarungan akan lebih mudah karena Davis akan duduk sebagai free agent.

Rencana Oscar menjual Golden Boy Promotions juga mencuat dalam perbincangan round-table dalam konferensi pers yang melibatkan BoxingScene.com dan sejumlah media lain.

Garcia Nampak kaget ketika disinggung soal rencana Oscar itu. Dua kali ia mengangkat alis matanya. Matanya kemudian diedarkan ke timnya –termasuk sang ayah Henry dan ibu Lisa Garcia plus penasihat Lupe Valencia.

Sebelum Garcia sempat berkomentar, Valencia menyela, “coba tanyakan kepadanya berapa duit –mungkin kami yang akan membeli.”

Oscar belum menjelaskan alasan mengapa mau menjual perusahaannya dan berapa ia membanderolnya. ***

Halaman:

Editor: Aba Mardjani

Tags

Artikel Terkait

Terkini

X