GERVONTA Davis mengatakan Floyd Mayweather Jr melarangnya berlatih di sasana miliknya menjelang pertarungan melawan Ryan Garcia pada 22 April di Las Vegas.
Ini jadi duel kedua buat Gervonta Davis sejak berpisah dari Mayweather Promotions di mana Davis bertarung di bawah kendali Al Haymon.
Hubungan Davis dan Mayweather Jr memang memburuk sejak kali pertama Davis jadi juara dunia pada 2017.
Sepanjang lima tahun, ada saat di mana keduanya tampil bersama dan nampak akur. Ada juga momen di mana keduanya berpisah dan saling menyerang melalui akun media sosial masing-masing.
Dalam sebuah wawancara tahun lalu, Mayweather memberikan jawaban berkelas ketika diminta komentarnya soal kepergian Davis dari Mayweather Promotions. Namun, kini, Davis mengatakan Mayweather justru menendangnya dari kem pelatihan milik Mayweather menjelang pertarungan penting melawan Ryan Garcia.
Sementara itu, perang melalui akun media sosial juga terus terjadi antara Davis dan Ryan Garcia. Garcia memanfaatkan momen pengusiran Davis untuk menyerang Davis.
Pada Selasa malam, sebagaimana dilansir express.co.uk, Garcia men-tweet: “Kamu selalu bertindak seolah-olah kamu mendapat info. Tutup mulutmu. Anda pada dasarnya hanyalah halaman [gosip], santai. Aku juga mendengar beberapa hal tentangmu.”
Davis menjawab dalam tweet yang telah dihapus: “Apa? Bokong kecil Floyd itu berkata aku tidak bisa menggunakan gymnya lagi. Aku tidak peduli! Nah, bukan itu yang saya dengar, itu yang saya tahu, tolol!”***
Artikel Terkait
GERVONTA DAVIS VS RYAN GARCIA| Perang Urat Syaraf Makin Sengit, Davis Datang Telat 2 Jam di Konferensi Pers
GERVONTA DAVIS VS RYAN GARCIA|Hook Dilayangkan Davis di Los Angeles, Untung Garcia Ngeles
GERVONTA DAVIS VS RYAN GARCIA| Demi Kemenangan, Gervonta Davis Balik Kandang
Aneh bin Ajaib, Jelang Duel 22 April, Promotor Ryan Garcia Malah Puji Gervonta Davis sebagai Penerus Canelo