PERTARUNGAN antara Errol Spence Jr dan Terence Crawford jadi salah satu duel paling ditunggu dunia saat ini. Ini bukan sekadar duel unifikasi biasa. Ini penentuan status undisputed kelas welter.
Errol Spence Jr menyandang sabuk gelar WBA, IBF, dan WBC. Crawford menggenggam sisanya, sabuk gelar WBO. Keduanya sama-sama belum terkalahkan dengan rekor kemenangan KO mendekati fantastis.
Nah, seperti dilaporkan Mail Online mengutip Mike Coppinger dari ESPN, keduanya sudah nyelonong sendiri dengan bicara melalui telepon tanpa promotor tanpa jaringan televisi.
“Disampaikan kepada saya bahwa Spence dan Crawford sudah bicara langsung melalui telepon, menjajaki segala kemungkinan untuk menyelamatkan pertarungan mereka tanpa melibatkan promotor dan jaringan,” kata Coppinger pula di Max on Boxing.
“Mereka sepakat dalam pembagian pembayaran yang adil, dan setelah itu tim Crawford mengirimkan MoU ke PBC awal pekan ini.”
Belum dijelaskan kapan ancar-ancar pertarungan mereka. Sepertinya setelah Errol Spence Jr (28-0-0, 22 KO) bertarung wajib dengan Keith Thurman pada 22 April dan Terence Crawford (39-0-0, 30 KO) bertarung wajib lawan Alexis Rocha.
“Paling tidak ada gerak maju di belakang layar, jika bukan sekarang, harapannya nanti,” tambah Coppinger.
Pembicaraan serius mengenai duel Spence Jr dan Crawford dilakukan sejak November 2022, namun tak kunjung membuahkan hasil.***
Artikel Terkait
Terence Crawford Bilang, Gervonta Davis Cuma Ngomong, Belum Tentu Mau Naik ke Kelas Welter
Manny Pacquiao Tantang Terence Crawford dan Errol Spence Jr
Terence Crawford Hentikan David Avanesyan Ronde 6
WBO Beri Batas 20 Hari bagi Terence Crawford dan Alex Rocha untuk Berunding