Ini 3 Duel Kelas Berat yang Bakal Disesali Sepanjang Masa Jika Tidak Direalisasikan, Utamanya Fury Vs Usyk

- Senin, 18 September 2023 | 11:43 WIB
Tyson Fury dan Oleksandr Usyk. (Quickie News 24/7)
Tyson Fury dan Oleksandr Usyk. (Quickie News 24/7)

Meski kini sama-sama tak lagi menyandang gelar, minat penonton untuk  pertarungan Anthony Joshua vs Deontay Wilder dianggap masih tinggi. Dan dunia akan menyesalinya jika duel mereka tak bisa digelar.

Tyson Fury (kanan) dan Anthony Joshua.
Tyson Fury (kanan) dan Anthony Joshua. (BOXING SOCIAL)

TYSON FURY VS ANTHONY JOSHUA – Ini pertarungan sesama petinju Inggris yang juga sempat diupayakan namun selalu kandas. Perundingan antara Frank Warren/Bob Arum mewakili Fury dan Eddie Hearn mewakili Joshua, selalu gagal menemukan kata sepakat.

Muncul harapan ketika Skill Challenge membuat skenario duel Usyk vs Fury dan Wilder vs Joshua pada Desember 2023, di mana pemenangnya akan dipertemukan. Harapannya Fury mengalahkan Usyk dan Joshua menang atas Wilder dan kemudian Fury berjumpa Joshua. Tapi, rencana itu pun berantakan.

Jika salah satu petinju kemudian pensiun sebelum pertarungan digelar, dunia tentu akan menyayangkannya.***

Halaman:

Editor: Aba Mardjani

Tags

Artikel Terkait

Terkini

X