• Senin, 25 September 2023

2 Duka Pukul Petinju Sabrina Perez, Kalah dan Sang Suami Meninggal karena Serangan Jantung

- Minggu, 17 September 2023 | 10:52 WIB
Diego Arrua dan sang istri. (middleeasy.com)
Diego Arrua dan sang istri. (middleeasy.com)


SABRINA Perez  mendapat dua pukulan berat dalam satu malam sepanjang hidupnya. Yang pertama dia kalah dalam pertarungan. Yang kedua, suaminya meninggal dunia ketika dia tengah bertarung.

Pukulan pertama, Sabrina Perez gagal mempertahankan gelar setelah kalah dari Skye Nicholson, petinju female Australia.

Pukulan kedua, seperti tampak dalam tayangan video di X, pelatih Diego Arrua duduk di sisi ring menyaksikan sang istri bertarung melawan Skye Nicholson untuk mempertahankan gelar kelas bulu WBC interim di Auditorio Municipal Fausto Gutierrez, Tijuana, Meksiko, Jumat (15/9) malam waktu setempat.

Sabrina Perez (kiri) dan Skye Nicholson.
Sabrina Perez (kiri) dan Skye Nicholson. (Matchroom Boxing)

Arrua berkali-kali berteriak memberikan instruksi kepada sang istri. Namun, tubuhnya kemudian ambruk begitu saja.

Petugas medis bergerak dengan cepat dengan membawa Arrua asal Argentina ke rumah sakit terdekat. Namun nyawanya tak terlolong. Ia meninggal dunia pukul 21.30 waktu setempat.

Presiden WBC mengonfirmasi Diego Arrua, 58 tahun, meninggal dunia karena serangan jantung. Di ronde 9, 

Suami istri Sabrina Perez dan Diego Arrua terbang ke Meksiko dari Argentina untuk bertarung dalam pentas yang digelar Matchroom Boxing dan ditayangkan DAZN.

Berikut link video peristiwa di X.***

Editor: Aba Mardjani

Tags

Terkini

X